Dalam upaya Penanganan COVID-19 yang lebih maksimal di Kota Tebing Tinggi, BPBD Tebing Tinggi mengadakan rapat perihal Penyusunan Program Bersama Dalam Penanganan Covid-19 Di Kota Tebing Tinggi dan Penyusunan Rencana Kebutuhan Belanja (RKB) Penanganan Covid-19 Kota Tebing Tinggi. Kegiatan Rapat tersebut diselenggarakan di Ruang Aula Lt. 4 Gedung Balai Kota Tebing Tinggi, Rabu (17/2/2021). Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Wali Kota Tebing Tinggi. Adapun peserta rapat tersebut, diantaranya Bapak Wahid Sitorus (Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah), Kasdim 0204/DS, Danramil 13/TT, Kasi.Datun Kejari Tebing Tinggi, Kabag. Ops Polres Tebing Tinggi, Kabag. Ren Polres Tebing Tinggi, Asisten Pemerintahan Kota Tebing Tinggi, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tebing Tinggi, Kepala Dinas Kominfo Kota Tebing Tinggi, Kepala Satpol PP Kota Tebing Tinggi, Kepala DPMK Kota Tebing Tinggi, dan Camat/Lurah se-Kota Tebing Tinggi.